10 Rekomendasi Sekolah Air Traffic Controller di Indonesia

Dunia penerbangan memang profesi bergengsi yang banyak dilirik. Sebagian besar kita dunia penerbangan sekedar bekerja sebagai pilot dan pramugari. Padahal, masih ada beberapa profesi di dunia penerbangan yang tidak kalah keren.

Seperti flight attendant, Air Traffic Controller (ATC), dan flight operation officer. Dari beberapa profesi pekerjaan di atas sama-sama sulit dicapai karena ada proses seleksi dan persiapan diri lewat jalur pendidikan, kursus atau apapun itu. Jika kamu memang dari awal ada minat ke arah kesana dan ingin menseriusinya, bisa banget kok. 

Caranya cukup mudah, yaitu mengikuti sekolah penerbangan. Pertanyaannya adalah, kemana harus sekolah? Berikut adalah 10 sekolah tinggi yang bisa mengarahkan skill kamu bekerja di transportasi udara. 

1. Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan 

Jika kamu tinggal di yogyakarta, kamu bisa masuk ke sekolah tinggi teknologi kedirgantaraan atau yang disingkat dengan STTKD. Jadi sekolah ini adalah sekolah swasta yang fokus pada pengajaran di bidang kedirgantaraan yang sudah terakreditasi baik sekali oleh BAN-PT.

Di sini ada 6 prudi studi yang bisa kamu pilih. Ada prodi S1 Teknik Dirgantara, D3 Aeronautika, D3 Manajemen transportasi, D4 Manajemen transportasi udara, D1 Ground handling dan D1 Pramugari-pramugara.

2. Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI)

Jika kamu tinggal di kawasan Tangerang, Banten kamu bisa masuk ke Sekolah Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug. Di sekolah tinggi ini menawarkan 10 program studi dibidang penerbangan yang bisa kamu pilih juga loh. Kamu bisa mengambil D3 operasi bandar uara, D3 pertolongan kecelakaan pesawat, D3 penerbangan aeronautika, D3 Teknik mekanikal bandar udara, D3 Teknik bangunan dan landasan, D3 teknik listrik bandara, D2,lalu lintas udara, D4 teknik pesawat udara dan D4 teknik navigasi udara.

3. Aero Flyer Institute Tangerang 

sementara buat kamu yang ingin langsung fokus bekerja di bagian aero flyer, kamu bisa masuk ke institut aero flyer Tangerang. Lokasinya ada di Tangerang. Jadi lembaga ini spesifik sekolah penerbangan khusus pilot yang masih ada di Bandar Udara Budiarto.

Buat kamu yang bukan tinggal di tangerang, tetap bisa belajar di sini kok dengan cara kos atau ada saudara yang ada di sana. Ada beberapa kelas yang ditawarkan di aero flyer ini, diantaranya adalah Ground Instructor Certification, Commercial Pilot Licence (CPL), Private Pilot License (PPL), Flight Instructor Instrument Certification, Military Pilot Licence Conversion dan Ground Instructor Certification

4. Politeknik Penerbangan (Poltekba)

JIka kamu orang surabaya, kamu bisa mengambil sekolah tinggi di Politeknik Penerbangan (Poltekba). di sini kamu bisa memilih jurusan lebih bervariatif. tidak hanya sebagai pilot, tetapi juga bisa memilih cabang lain.

Adapun 7 program studi yang bisa dipilih,yaitu komunikasi penerbangan, lalu lintas udara, teknik navigasi udara, air transportation management, teknik bangunan dan landasan, teknik listrik bandara udara dan pesawat udara.

5. Royhle Flight Academy

Jika kamu suka dan bangga sesuatu dari luar, kamu bisa sekolah ke royhle flight academy. Sekolah tinggi ini cabang dari filipina. Oleh sebab itu, syarat utamanya harus bisa berbahasa inggris.

Adapun pilihan cabang pendidikan yang bisa kamu pilih yaitu Commercial Pilot Licence (CPL) Private Pilot License (PPL), Multi-Engine Rating, Flight Instructor, Instrument Rating (IR), Multi Crew Coordination, Airline Transport Pilot, Jet Familiarization dan Foreign Licence Validation.

Baca Juga:

6. Bandung Pilot Academy 

Di kawasan bandung juga ada sekolah tinggi untuk penerbangan yaitu Bandung pilot academy. Sayangnya hanya fokus pada pelatihan pilot saja. Seperti Multi Engine Rating, Private Pilot License (PPL), dan Commercial Pilot Licence-Instrument Rating (CPL-IR). 

7. All Asia Aviation Academy

Siapa nih yang tinggal di Jakarta dan ingin menjadi seorang pilot, maka bisa masuk ke AAA Academy atau All Asia Aviation Academy. Ada beberapa cabang yang bisa kamu pilih untuk diikuti, yaitu PPL course, Instrument rating course, CPL course, flight instructor dan multi-engine rating course. 

8. Ardmore Flying School

Jika kamu ingin belajar sekolah tinggi penerbangan di tingkat luar, maka kamu bisa ambil sekolah internasional di New Zealand. Persisnya ada di Auckland dengan nama sekolah ardmore flying school. Di sekolah ini kamu bisa memilih jurusan sesuai keinginan kamu.

Setidaknya di sana ada 4 pelatihan seperti L6 Diploma in Aviation – Airline Rreparation, L5 Training Scheme in Aviation – Commercial Pilot Licence with Instrument Rating, L6 diploma in Aviation-Flight Instruction, dan Modular Pilot Programme.

9. Nusa Flying international 

Sementara kamu yang tidak memiliki biaya cukup banyak sekolah ke internasional, maka kamu bisa mengambil sekolah penerbangan di indonesia. Karena di Indonesia pun ada banyak jurusan penerbangan. Salah satunya ada di Tangerang juga terdapat Sekolah Tinggi Nusa Flying International.

Beberapa jurusan yang ditawarkan adalah foreign pilot licence conversion, pilot license (PPL), flight instructor course (FIC), commercial pilot licence (CPL) dan military pilot licence conversion. 

10. Bali International FLight Academy (BIFA)

Siapa yang tidak kenal bali? Bali tidak sekedar menawarkan objek wisatanya alam dan budaya. Di bali juga terdapat sekolah tinggi penerbangan yang disebut dengan Bali International Flight Academy (BIFA).

Sekolah ini memiliki tiga kelas yaitu private pilot licence, airline transport pilot licence ground school dan commercial pilot licence with instrument rating & multi engine rating. lokasi sekolah tinggi ini ada di Buleleng bali. Jadi buat kamu yang ingin kuliah di kota terdekat, bisa langsung ke sini

Kesimpulan

Itulah sepuluh rekomendasi sekolah air traffic controller di Indonesia yang bisa jadikan tempat untuk mengasah skill dan pengetahuan di dunia penerbangan. Siapa tahu lulus dari perguruan tinggi tersebut, kamu masih konsisten bkerja dipenerbangan, dan berhasil mewujudkan mimpi kamu selama ini. (Iruekkawa Elisa)